Sekilas Info

Safari Ramadhan, Sekkot Ambon Ingatkan Warga Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

AMBON - Safari Ramadhan yang digelar Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon tahun 2021 ini dilaksanakan tanpa acara buka puasa bersama sebagaimana pelaksanaan tahun-tahun sebelumnya.

“Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kerumunan yang berpotensi menjadi klaster baru penyebaran Covid-19. Jadi biasanya kegiatan ini dilaksanakan sore hari sekaligus dengan buka puasa bersama, namun kali ini kita hadir dengan sedikit berbeda, tetapi tujuannya sama, yaitu untuk berbagi kasih dengan masyarakat yang membutuhkan,” kata Sekretaris Kota Ambon, AG Latuheru, saat Safari Ramadhan di pelataran Masjid Ijtihad Dusun Air Ali, Negeri Rumah Tiga, Rabu (5/5/2021).

Kendati Kota Ambon statusnya telah berada di zona kuning (resiko rendah) peta resiko penyebaran Covid-19 di Provinsi Maluku, namun Latuheru mengingatkan warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan

“Selain laksanakan 4M; memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, warga juga harus membatasi mobilitas. Jangan melakukan perjalanan kalau tidak ada kepentingan, karena situasi Kota Ambon saat ini begitu padat, sehingga kita tidak tahu siapa yang menjadi pembawa virus,” jelasnya.

Pelaksanaan Safari Ramadhan Pemkot di Negeri Rumah Tiga, di hadiri oleh perwakilan  masyarakat penerima dari tujuh dusun, yakni lima dusun di negeri Rumah Tiga, dan dua dusun di Desa Wayame. (MT-05)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!