Sekilas Info

IAIN Ambon & UNIMAS Jalin Kerja Sama

AMBON, MalukuTerkini.com - Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon, Zainal Abidin Rahawarin dan Vice Chanceller Universiti Malaysia Sarawak (UNIMAS) Ahmad Hata bin Rasit menandatangani naskah kerjasama di bidang tridharma perguruan tinggi, yang berlangsung di UNIMAS, Sarawak, Malaysia, Selasa (27/8/2024).

Rektor IAIN Ambon, Zainal Abidin Rahawarin mengaku pihaknya tengah menyiapkan sejumlah program studi untuk mencapai akreditasi unggul, sehingga kunjungan kerjasama ini menjadi penting untuk direalisasikan.

“Saat ini kami sedang dalam proses transisi alih status menjadi Universitas Islam Negeri Abdul Muthalib Sangaji Ambon (UIN AMSA). Seluruh hal ikhawal telah siap bertransformasi, dan hanya menunggu kebijakan Presiden ntuk penetapan SK bersama 10 PTKN lainnya di Indonesia, sehingga kerjasama internasional ini nantinya dapat membuka peluang-peluang baru dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat yang bermanfaat bagi kedua belah pihak,” ungkapnya.

Kunjungan ini, katanya, sekaligus ditindaklanjuti dengan Visiting Lecturer, International Seminar on Collaborative Research, dan Community Services Collaboration.

Ia berharap, melalui kegiatan ini, dapat memperkuat kolaborasi dalam bidang akademik dan penelitian, serta membuka wawasan global bagi dosen dan mahasiswa di kedua kampus.

Sementara Vice Chanceller UNIMAS, Ahmad Hata bin Rasit, mengawali sambutannya dengan menyampaikan keadaan dan perkembangan di UNIMAS beberapa tahun terakhir.

“Ada banyak hal yang dapat dikerjasamakan kedua perguruan tinggi, baik di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat,” ujarnya.

Indonesia dan Malaysia, katanya, , banyak memiliki kesamaan dalam pembangunan pendidikan, sehingga melalui kerjasama ini, dapat dibangun nuansa pendidikan yang setarap internasional untuk memajukan kedua negara, terkhusus Sarawak di Malaysia, dan Maluku di Indonesia.

Ahmad mengakui, di UNIMAS tidak hanya warga Malaysia, tapi juga banyak warga Indonesia, terutama yang ada di daerah Kalimantan.

Ia mengaku bersyukur atas kepercayaan pemerintah Indonesia, dan warganya, yang telah menerima UNIMAS untuk setiap kerjasama, bahkan, yang kini dilakukan bersama IAIN Ambon yang ada di wilayah Indonesia Timur.

Rasa bangga Ahmad ini disambutnya dengan membuka diri untuk menerima kerjasama dengan pihak IAIN Ambon, baik lewat pertukaran mahasiswa dan dosen, atau menerima para pegawai dan dosen IAIN Ambon untuk mengambil studi lanjutan di UNIMAS, baik S2 maupun S2.

Ia berharap, kedua kampus dapat segera merealisasikan kerjasama ini dalam bentuk nyata di lapangan, agar dapat dirasakan oleh masyarakat, seperti yang sudah dilakukan bersama perguruan tinggi lain, di negara lain.

Ikut bersama Rektor IAIN Ambon dalam kunjungan tersebut diantaranya Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga Adam Latuconsina,  Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Abdillah, Sekretaris Pusat Kerjasama dan Hubungan Internasional Djamila Lasaiba, Ketua Prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Anasufi Banawi, Ketua Prodi Pendidikan Agama Islam Saddam Husein, Ketua Program Studi Pendidikan Biologi Surati, Ketua Program Studi Pendidikan Matematika Ajeng Gelora Mastuti, Ketua Program Studi Bimbingan Konseling Islam Ainun Diana Lating, Wakil Dekan I Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Rajab, Ketua Program Studi Hukum Pidana Islam Syah Awaluddin, Ketua Program Studi Ekonomi Syariah Darwis Amin, dan Ketua Program Studi Manajemen Bisnis Sya'riah Fitria Karnudu. (MT-04)

Penulis:

Baca Juga

error: Content is protected !!