Kalahkan Juventus 3-1, Lazio Juara Piala Super Italia

RIYADH - Lazio keluar sebagai juara Piala Super Italia 2019. Lazio tampil sebagai pemenang usai menaklukkan Juventus dengan skor 3-1.
Laga Piala Super Italia mempertemukan Juventus sebagai juara Liga Italia 2018/2019 dan Lazio sang pemenang Coppa Italia. Pertandingan digelar di King Saud University Stadium, Riyadh, Minggu (22/12/2019).
Babak pertama berakhir dengan skor imbang 1-1. Lazio unggul lebih dulu lewat gol Luis Alberto sebelum dibalas oleh Paulo Dybala menjelang jeda.
Di paruh kedua, Lazio menambah dua gol. Senad Lulic dan Danilo Cataldi menjebol gawang Juventus untuk memastikan kemenangan Lazio.
Bagi Lazio, ini jadi gelar Piala Super Italia yang kelima. Sebelumnya, Biancoceleste juara pada 1998, 2000, 2009, dan 2017.
Susunan Pemain
JUVENTUS: Szczesny; De Sciglio (Cuadrado 55), Bonucci, Demiral, Alex Sandro; Bentancur, Pjanic, Matuidi (Douglas Costa 76); Dybala, Higuain (Ramsey 66), Ronaldo
LAZIO: Strakosha; Luiz Felipe, Acerbi, Radu; Lazzari, Milinkovic-Savic, Lucas Leiva (Cataldi 64), Luis Alberto (Parolo 67), Lulic; Immobile (Caicedo 82), Correa. (MT-06)
Komentar