Danlanud Pattimura Sambangi Mako Guspurla Koarmada III

AMBON, MalukuTerkini.com - Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Pattimura, Kolonel Pnb Tiopan Hutapea, menyambangi Markas Komando (Mako) Gugus Tempur Laut (Guspurla) Koarmada III di Ambon, Senin (10/10/2022).
Kedatangan Danlanud Pattimura tak sendiri, ia didampingi pejabat Lanud Pattimura yaitu Kadisops Letkol Pom Fernando Efendi, Dansatpom Mayor Pom Adi Firmandadi dan Kasisen, Mayor Tek Jemmy Von Bulow.
Tiba di Markas Guspurla Koarmada III di Negeri Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon, Danlanud dan pejabat Lanud diterima langsung oleh Komandan Guspurla Koarmada III, Laksma TNI Ashari Alamsyah.
Sebagai pejabat baru di Maluku, lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1996 ini memperkenalkan diri dan staf. Tak hanya itu hal yang sama juga dilakukan Danguspurla.
Dua pucuk pimpinan ini ternyata sama-sama Alumni Pendidikan Regional (Dikreg) Sesko TNI Angkatan 46 Tahun 2019.
Tak hanya silaturahmi saja keduanya juga saling bertukar informasi yang diharapkan dapat mendukung tugas masing-masing satuan.
Danlanud berharap melalui kunjungan ini, kerja sama dan sinergitas yang telah terjalin dengan baik selama ini antara Lanud Pattimura dan Guspurla Koarmada III dapat terus ditingkatkan.
Pada pertemuan ini turut hadir mendampingi Danguspurla adalah Kepala Staf Guspurla Kolonel Laut (P) Rio Hendry Muko, Asintel Letkol Laut (P) Sunandar Wahyudi dan Asops Kolonel Laut (P) Muhammad Taufik. (MT-04)
Komentar