Kunjungi Tomsk Polytechnic University Rusia, Ini Harapan Rektor IAKN Ambon

AMBON, MalukuTerkini.com – Rektor Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Ambon Yance Z Rumahuru berkesempatan mengunjungi Tomsk Polytechnic University, Rusia
Rektor IAKN Ambon Yance Z Rumahuru kepada malukuterkini.com di Ambon, Kamis (16/1/2025) mengaku kunjungan ini bertujuan untuk mempererat hubungan kerja sama antar kedua institusi, sekaligus meninjau beberapa laboratorium unggulan dan departemen milik Tomsk Polytechnic University, yang menjadi pusat penelitian dan inovasi teknologi terdepan.
“Kunjungan ini merupakan langkah awal dari penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang telah ditandatangani oleh kedua institusi pada 16 Desember 2024,” ungkapnya.
Langkah ini, katanya, diharapkan dapat memperkuat hubungan internasional IAKN Ambon sekaligus membuka akses kepada teknologi dan metode penelitian modern.
Rektor yang didampingi Ketua Program Studi Teknik Industri, Jean Evelyn Ilela saat kunjungan yang berlangsung pada 16 Desember 2024 tersebut diterima Wakil Rektor Tomsk Polytechnic University Bidang Akademik, Mikhail A Solovyov beserta jajaran akademisi dan peneliti.
“Saat tersebut kami mengunjungi beberapa laboratorium dan departemen Scientific and Educational Innovation Center "Nanomaterials and Nanotechnologies", Laboratorium Sustainable Energy, Engineering School of Nature Resources, Departemen Bahasa Rusia SHON, Museum Mineralogi, Innovation Center Tomsk Polytechnic University dan Museum Sejarah Tomsk Polytechnic University,” rincinya.
Selain kunjungan ke laboratorium, katanya, Delegasi IAKN Ambon juga berdiskusi dengan para peneliti Tomsk Polytechnic University untuk mengeksplorasi potensi kerja sama di bidang penelitian lintas disiplin.
Saat kunjungan ke Scientific and Educational Innovation Center "Nanomaterials and Nanotechnologies", Rumahuru berkesempatan memperkenalkan kampus IAKN Ambon sedangkan presentasi terkait Program Studi Teknik Industri disampaikan oleh Jean Evelyn Ilela.
Sementara itu, pihak Tomsk Polytechnic University yang diwakili oleh Oleg Khasanov dari School of Advanced Manufaturing Techonologies mempresentasikan perkembangan pendidikan dan penelitian yang dilakukan oleh School of Advanced Manufaturing Techonologies. (MT-01)
Komentar